Melihat Acara Mandi Sungai Riam di Cemapaka

Bye-bye kulit jahe

jahe

Hari ini masak apa? Hmmm, ada tahu dan bakso. Bumbu dapur sudah ada, bawang merah, bawang putih, jahe, cabai, daun salam, dan lengkuas. Kalau begitu kita buat tumis bakso tahu saja ah. Mudah dan cepat.

Bawang, kupas semua kulitnya. Begitu juga dengan jahe. Kulitnya dibuang dulu. Kalau menggunakan pisau, sudah tentu akan mengikis bagian daging jahenya. Cari cara lain supaya yang terbuang hanya kulitnya saja.

Ambil saja sendok. Alat makan ini dapat membantu menyingkirkan kulit jahe dengan mudah. Caranya gunakan bagian yang besar lalu keruk bagian kulit jahenya. Pegang jahe dengan kuat ya supaya tidak terlepas. Kulit pun terkelupas dengan mudah. Memasak pun bisa dilanjutkan. Sreng-sreng....

Komentar